Jumat, 11 April 2014

MEMANFAATKAN LIMBAH KAYU

          Limbah kayu terutama kayu jati , sisa-sisa dari pembuatan barang mebel seperti almari, kursi tamu, bufet, dan lain sebagainya, banyak sekali yang terbuang dan hanya digunakan sebagai kayu bakar untuk memasak oleh para ibu di dapur. Selain itu, limbah kayu juga sering digunakan sebagai kayu bakar untuk pembuatan kerajinan dari tanah, seperti batu bata, genteng dan kerajinan keramik lainnya.
            Selain kayu jati, bahan yang digunakan dalam pembuatan barang mebel adalah kayu mahoni, kayu sono keling, kayu munggur, kayu nangka, kayu jengkol, kayu duren, kayu akasia, kayu pinus, bahkan ada juga yang menggunakan kayu weru. Seiring perkembangan waktu, dahan dan ranting kayupun dijadikan bagian dalam produk mebel, seperti gambar di bawah ini.

               Bukan hanya kursi, model potongan dahan dan ranting seperti diatas juga di terapkan pada meja, lemari, bufet, dipan, bingkai, meja rias, bahkan pada dinding rumah. Sebenarnya masih banyak bentuk limbah lain yang bisa digunakan untuk mempercantik barang mebel, seperti sisa kayu bekas pahatan, serbuk kayu sisa gergaji, limbah kayu bekas bubutan dan sisa kayu bekas mesin bobok. Dengan kreatifitas yang tinggi, limbah-limbah tersebut juga akan menghasilkan nilai jual yang tinggi.

       Di Jepara kota ukir Jawa Tengah, banyak sekali limbah kayu, karena sebagian besar penduduknya adalah pengrajin mebel. Apabila kita telusuri proses pembuatan mebel, mulai dari penggergajian kayu, tukang kayu, tukang bobok, tukang bubut, tukang ukir, tukang amplas, semua menghasilkan limbah kayu yang bisa digunakan untuk kayu bakar dan kerajinan.
            Untuk memanfaatkan limbah kayu, kita bisa berkreasi mengolah kayu dengan tehnik "Bentuk Mengikuti Bahan" atau "Bahan Mengikuti Bentuk". Bentuk mengikuti bahan yaitu kita tinggal mengikuti alur dan bentuk kayu, lalu kita menggunakan imajinasi untuk menambah atau mengurangi bahan kayu tersebut sehingga menghasilkan bentuk yang seimbang. Dibutuhkan kejelian dalam memilih limbah kayu agar memperoleh bentuk desain yang tepat dan sesuai, meskipun semua kayu dapat diolah menjadi barang kerajinan.

Berikut ini adalah contoh karya dengan cara menggunakan tehnik "Bentuk mengikuti Bahan".



PATUNG WAJAH PAK TUA
Gambar diatas menampilkan sosok wajah pak tua dengan rambut gondrongnya. Bahan tersebut adalah limbah kayu jati bagian kulit dalam, bekas belahan gergaji belah atau gergaji piringan. Bentuk asli dari kayu ini adalah bagian rambut, sedangkan bagian wajah dibuat dengan cara dipahat atau diukir.



PATUNG PENDEKAR SHAOLIN
Patung ini menggunakan bekas potongan akar kayu jati tua dan sudah kering. Bagian kayu yang dipahat adalah bagian kepala, tangan, perut, sedangkan yang lainnya merupakan bentuk asli dari bahan kayu tersebut.



PATUNG SEMAR
Tidak banyak bagian dari bahan kayu ini yang diukir, hanya obyek semar saja yang dibentuk dengan menggunakan alat ukir.



PATUNG ORANG MEMEGANG DAHI


PATUNG ORANG MEROKOK



Berikut ini contoh karya yang menggunakan tehnik "Bahan Mengikuti Bentuk"


TEMPAT PULPEN

ASBAK BURUNG


UKURAN= P.10 L.10 T.10




KREASI FINISHING MEBEL DAN SENI LUKIS

     Barang mebel atau souvenir akan terlihat indah jika sudah melewati tahap finishing. Tapi bagi sebagian orang, mereka justru menganggap barang akan terlihat lebih indah dan alami jika tanpa sentuhan bahan cat finishing, tentu saja pendapat ini sangatlah relatif bagi produsen dan konsumen barang mebel ataupun barang seni.
   Corak, warna dan serat kayu sangat menentukan, jenis finishing apa yang cocok untuk menghasilkan hasil yang maksimal. Contoh untuk pengerjaan barang yang terbuat dari bahan kayu jati, finishing warna natural biasanya dipakai untuk kayu yang corak dan seratnya bagus, sedangkan kayu yang masih muda dan memiliki corak yang kurang menarik, akan diberi warna yang lebih tua. Finishing cat ducco yang proses pengerjaannya tidak jauh beda dengan pengecatan motor atau mobil, biasanya diterapkan pada barang mebel yang terbuat dari bahan kayu yang lain. Tapi tidak sedikit juga kayu jati yang difinishing cat ducco.
       Jenis finishing ada beberapa macam:
              - Politur
              - Ducco
              - Melamine
              - Cat Bakar
              - Water Based
1. Politur
    Bahan dan alat yang digunakan yaitu; 
- mesin amplas 
- mesin grenda
- serlak
- spiritus
- pewarna politur
- dempul malam
- amplas
- kuas
- kain lembut yang sering juga disebut kain bal atau kain pop.

2. Ducco
    Bahan dan alat yang digunakan yaitu;
- mesi amplas
- mesin grenda
- kompressor
- spray gun
- cat sebagai dasaran
- dempul plastik
- amplas
- epoxy filler yang berfungsi sebagai penahan getah kayu
- cat warna primer
- melamine top coat

3. Melamine
    Bahan dan alat yang digunakan yaitu;
- mesin amplas
- mesin grenda
- kompressor
- spray gun
- melamine sanding sealer
- wood filler
- warna wood stain
- melamine top coat

4. Cat Bakar
    Bahan dan alat yang digunakan yaitu;
- kompor pembakar kayu
- sikat kawat
- kuas
- lem poxy  dan serbuk kayu yang digunakan sebagai dempul
- cat tembok
- water based top coat
- cat ducco
- cat warna sesuai kebutuhan
- melamine top coat

Untuk prosesnya bisa dilihat di PROSES TAHAPAN FINISHING SESUAI URUTAN BAHAN
          
       Perpaduan antara finishing melamine dan seni lukis merupakan salah satu solusi untuk mengatasi kejenuhan, rasa bosan terhadap barang yang memiliki warna polos. Selain menambah keindahan barang, juga bisa mempercantik ruangan dalam atau luar rumah.

Berikut ini adalah contoh perpaduan antara finishing melamine dan seni lukis.

BUFET PENDEK LUKIS BUNGA 

BUFET PENDEK LUKIS RANGKAIAN BUNGA

KURSI MAKAN LUKIS BUNGA TULIP
Pengerjaan lukisan ini menggunakan tehnik airbrush dan menggunakan cetakan dari potongan kertas, hal ini dilakukan karena motif bunga di kursi semuanya sama.

NAKAS LUKIS BUNGA MAWAR

ALMARI PAKAIAN LUKIS RANGKAIAN BUNGA

ALMARI PAKAIAN LUKIS PUNOKAWAN

MEJA CONSOLE LUKIS BUNGA MAWAR

MEJA CONSOLE LUKIS RANGKAIAN BUNGA


NAKAS BIOLA LUKIS BUNGA

NAKAS LUKIS BURUNG LOVEBIRD

NAKAS LUKIS BUNGA
 Finishing dasar menggunakan cat ducco warna silver dipadu dengan lukisan bunga tulip.
NAKAS LUKIS BUNGA

NAKAS LUKIS KUDA